Acara di TV NHK yang sedang berlangsung (Foto: )

Mengintip Dapur NHK

Menjadi Penyiar dan Bintang Tamu Acara TV di Jepang

Acara di TV NHK yang sedang berlangsung (Foto: )
Midya   - 2 min read

Menjadi bintang tamu talkshow, penyiar TV, fotografer satwa liar di alam terbuka, atau bagian dari tim evakuasi saat terjadi badai taifun di Jepang. Semuanya bisa Anda lakukan di NHK Studio Park. Sebuah theme park studio milik satu-satunya lembaga penyiaran publik di Jepang yang terletak di area Shibuya.

Saya yakin setiap orang (atau hampir setiap orang deh) saat menonton televisi pernah bertanya-tanya bagaimana rasanya muncul di acara TV. Menjadi bintang tamu di acara talkshow yang kita suka atau berperan sebagai penyiar dan orang di balik layar yang memproduksi program televisi. Kemudian menjadi dikenal orang banyak. Nah di NHK Studio Park Anda bisa meluluskan semua cita-cita itu!

NHK Studio Park adalah sebuah gedung pameran permanen yang dibuat oleh perusahaan TV NHK Jepang, sebagai satu-satunya lembaga penyiaran publik yang didanai oleh rakyat Jepang yang menyaksikan setiap tayangannya. Di sini kita bisa melihat lebih dalam bagaimana dapur sebuah tayangan bisa hadir di layar kaca. Theme park ini terbagi atas beberapa area di antaranya studio drama, pos produksi berita, simulasi evakuasi badai taifun,fotografer satwa dan alam, dan masih banyak lagi.

Jika Anda penyuka siaran TV Jepang terutama NHK, sayang rasanya jika tidak mampir untuk melihat dan mencoba pengalaman menjadi jurnalis TV NHK. Untuk menuju ke sini Anda bisa menaiki bisa metro Tokyo Den Entoshi Line atau Chiyoda Line. Letaknya sekitar 800 meter berjalan kaki dari Stasiun Yoyogi-koen.

Midya

Midya @nona.wawa

Love. Laugh. Pray. Travel! ;)