Akhir
Agustus
Lentera nebuta raksasa
Lentera nebuta raksasa (Foto: )

Festival Tsukuba 2025

Festival tradisional di kota ilmu Jepang

Bella Sinta   - 2 min read
Tempat : Tsukuba Station Kapan : Akhir Agustus 2025
Perhatian: Tanggal untuk event ini belum terkonfirmasi. Halaman ini akan diperbarui dengan tanggal resmi setelah diumumkan oleh pihak penyelenggara. Harap cek situs event resmi untuk info terkini.

Meski Kota Tsukuba lebih terkenal sebagai pusat penelitian dan ilmu pengetahuan di Jepang, di sini juga terdapat sebuah festival jalanan yang sangat besar, Festival Tsukuba. Dengan program hiburan tradisional dan modern serta memiliki banyak stan jalanan, festival yang diadakan pada bulan Agustus setiap tahun ini tak boleh dilewatkan!

Acara utama festival ini adalah parade lentera nebuta di jalan-jalan di sekitar stasiun. Nebuta adalah lentera-lentera raksasa yang menggambarkan karakter-karakter dalam drama kabuki, baik pahlawan maupun penjahat. Nebuta berasal dari provinsi Aomori dan muncul sebagai varian dari lentera leluhur Obon. Seperti lentera di Aomori, lentera di Tsukuba juga ditarik oleh sekelompok orang, dengan musik dari drum dan instrumen tradisional lainnya.

Di panggung utama, pertunjukan musik yang menarik serta pertunjukan yang lain seperti acara superhero akan berlangsung sepanjang minggu. Di seluruh wilayah pusat kota ada seniman jalanan dan kios yang menjual makanan jalanan. Tsukuba mungkin adalah satu-satunya tempat di mana Anda dapat mengagumi pertunjukan penari api dalam kimono di depan pesawat ruang angkasa tua, sementara Anda sedang menikmati takoyaki dan soda. Selain itu, ada juga banyak hal menarik termasuk menunggang kuda untuk anak-anak, dan trem Segway untuk orang dewasa.

Bella Sinta

Bella Sinta @my.trinh.phan.thi2215