Bernacam pilihan bumbu masakan (Foto: )

Bertemu Soto dan Rendang di Jepang

Halal, Lengkap dan Belanja Online di Nasco Green

Bernacam pilihan bumbu masakan (Foto: )
Midya   - 3 min read

Apabila Anda menetap cukup lama di Tokyo, memasak tentu menjadi alternatif yang patut dipertimbangkan. Wilayah Shin Okubo di Shinjuku cukup terkenal karena banyaknya toko dan rumah makan yang menjual makanan halal dan bersertifikat halal. Di antaranya adalah Nasco Green, toko sembako yang menjual bermacam-macam bumbu masakan dan daging potong bersertifikat halal.

Berburu kuliner di Jepang memang selalu seru dan mengasyikkan. Banyak penganan yang bisa kita coba. Dari yang takoyaki yang dijual di pelataran toko, kios-kios ‘dadakan’ yang ada saat matsuri berlangsung hingga rumah makan tempura dan sushi berstandar internasional. Namun jika berencana tinggal cukup lama di Tokyo, membeli makanan matang setiap hari tentu cukup menguras kantong. Memasak akan menjadi solusi menghemat biaya hidup.

Bagi umat muslim yang mempertimbangkan faktor halal dalam memilih makanan dan membuat masakan, biasanya akan bertanya-tanya dimana bisa mendapatkan daging atau ayam yang halal. Jangan khawatir. Meski belum cukup banyak, namun akses mendapatkan bahan pangan halal dari berbagai negara di Jepang kini semakin terbuka lebar. Terlebih karena Jepang sangat hangat menyambut wisatawan dari berbagai negara, termasuk Indonesia.

Salah satu wilayah yang cukup banyak menjual produk yang ramah muslim dan halal adalah wilayah Shin-Okubo di Shinjuku. Dan menemukan toko Nasco Green yang terletak di sudut jalan, rasanya seperti pulang ke Indonesia. Di sini kita dapat menemukan bumbu-bumbu masakan seperti soto, rendang, gulai, bahkan mi instan dan sambal botolan.

Anda juga bisa menikmati ayam goreng buatan sendiri dengan membeli ayam potong yang tersedia di lemari pembeku. Daging ayam dan sapi di Nasco Green memiliki sertifikat halal karena dipotong di pemotongan halal. Bisa dicek dari kemasannya.

Oh ya, selain toko pangan, terdapat beberapa rumah makan halal di sekitar sini. Sekadar menambah informasi, kategori halal pada bisnis penjualan makanan di Jepang memiliki beberapa versi, di antaranya halal melalui sertifikat halal, halal karena NPNA (No Pork No Alcohol), dan halal karena terbuat dari bahan organik.

Untuk mencapai Shin Okubo, Anda bisa menaiki JR Yamanote Line dan turun di Stasiun Shin Okubo. Jajaran toko-toko yang menjual bahan pangan halal, termasuk Nasco Green, terletak sekitar 200 meter di seberang pintu keluar stasiun.

Namun jika tempat tinggal Anda cukup jauh dan tidak memungkinkan untuk rutin datang ke sini, Anda juga bisa melakukannya dengan belanja online melaui website. Lebih praktis dan mudah. Jadi apa yang ingin Anda santap untuk makan siang nanti? Gulai ayam atau soto daging? Hmmm pasti nikmat…

Midya

Midya @nona.wawa

Love. Laugh. Pray. Travel! ;)